KONTROL SOSIAL MASYARAKAT DALAM MENGENDALIKAN PENYIMPANGAN PERILAKU BERPACARAN MAHASISWA KOST DI KAWASAN KAMPUS UNIVERSITAS SRIWIJAYA INDRALAYA

  • destia fransiska Jurusan Sosiologi, FISIP Universitas Sriwijaya
  • Yunindyawati Yunindyawati Jurusan Sosiologi, FISIP Universitas Sriwijaya
  • Faisal Nomaini Jurusan Sosiologi, FISIP Universitas Sriwijaya
Keywords: Kontrol Sosial Masyarakat, Perilaku Pacaran, kost

Abstract

Penelitian ini berjudul “Kontrol Sosial Masyarakat Dalam Mengendalikan Penyimpangan Perilaku Berpacaran Mahasiswa Kost di Kawasan Kampus Universitas Sriwijaya Indralaya”. Pemasalahan dalam penelitian adalah bagaimana bentuk-bentuk kontrol sosial dan fungsi kontrol sosial oleh masyarakat dalam mengendalikan penyimpangan perilaku pacaran pada mahasiswa kost. Penelitian ini untuk menganalisis mengenai  bentuk-bentuk  kontrol  sosial  dan  fungsi kontrol  sosial  masyarakat  dalam mengendalikan perilaku pacaran tersebut. Untuk menganalisa permasalahan tersebut maka digunakan teori kontrol sosial dengan konsep ikatan sosial  Travis Hirchi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi. Lokasi penelitian dilakukan di Kelurahan Timbangan Kecamatan Indralaya Utara. Informan penelitian dipilih secara pusposive dengan mengambil 12 informan dari masyarakat yang terdiri dari pemilik kost, RT/RW dan warga sekitar dan informan dari mahasiswa mengambil 10 informan yaitu mahasiswa kost yang melakukan pacaran.

Hasil dari penelitian menunjukan bahwa bentuk-bentuk kontrol sosial adalah melalui peraturan tertulis yang ditempelkan di kost, teguran dari masyarakat dan sanksi denda berupa uang serta sanksi pengucilan bagi mahasiswa yang diketahui melakukan perbuatan asusila dilingkungan kost. Sedangkan fungsi kontrol sosial dari peraturan tertulis adalah untuk menjaga ketertiban dan keamana bersama dilingkunan kost,  fungsi dari teguran adalah untuk memberikan rasa takut kepada mahasiswa yang hendak menyeleweng dari peraturan dan mendisiplinkan perilaku mahasiswa sesuai dengan peraturan yang telah disepakati. Sedangkan fungsi dari sanksi denda dan pengucilan untuk memberikan efek jera yang hendak melanggar peraturan

Downloads

Download data is not yet available.

References

Bungin, Burhan. 2001. Metodologi Penelitian Kualitatif. Jakarta : PT. Raja Grafindo Persada
Henslin, M. James. 2007. Sosiologi dengan Pendekatan Membumi. Edisi 6, Jilid I. Jakarta : Erlangga.
Imran, I. (2000). Modul 2 : Perkembangan Seksualitas Remaja. Jakarta : PKBI.
Kamanto, Sunarto,. 2004. Pengantar Sosiologi . Jakarta : Lembaga penerbit Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia.
Moleong, Lexy. 2007. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.
Narwoko J. Dwi Bagong Suyanto. 2004. Sosiologi Teks Pengantar dan Terapan. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Sarwono, S. (2011).Psikologi Remaja. Edisi Revisi. Jakarta: Rajawali Pers.
Siahaan, Jokie. Perilaku menyimpang Pendekatan Sosiologi. Jakarta : PT. Malta Printindo.
Soekanto, Soerjono. 2010. Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta: CV. Rajawali.
Published
2019-02-28
How to Cite
fransiska, destia, Yunindyawati, Y., & Nomaini, F. (2019). KONTROL SOSIAL MASYARAKAT DALAM MENGENDALIKAN PENYIMPANGAN PERILAKU BERPACARAN MAHASISWA KOST DI KAWASAN KAMPUS UNIVERSITAS SRIWIJAYA INDRALAYA. Jurnal Media Sosiologi, 22(1), 1 -10. Retrieved from http://jms.fisip.unsri.ac.id/index.php/jms/article/view/16